...

Balai Besar Bahan dan Barang Teknik (B4T) | Kementerian Perindustrian RI

Uji Beban Kerja Jabatan Fungsional Tertentu Pembina Industri Kementerian Perindustrian

Penerapan Fungsionalisasi jabatan menjadi salah satu upaya reformasi birokrasi di pemerintahan agar semakin meningkatkan kompetensi aparatur sipil negara serta menjaga integritas dan profesionalisme demi memberikan pelayanan yang prima. Salah satu upaya Kementerian Perindustrian dalam meningkatkan kompetensi jabatan fungsional (JF) di lingkup kementeriannya adalah melalui penyusunan JF baru, yaitu Pembina Industri.

Sehubungan dengan penyederhanaan struktur organisasi pada level Eselon III dan Eselon IV di lingkungan Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah, serta penyeteraan Jabatan Administrator dan Pengawas ke dalam Jabatan Fungsional (JF). Pembentukan JF Pembina Industri diharapkan dapat mengakomodir tugas dan fungsi organisasi terkait pembinaan industry yang tidak tercakup dalam tugas dan fungsi JF yang ada pasca penyederhaan birokrasi.

Adapun proses pembentukan JF Pembina Industri sendiri telah mencapai tahap Uji Petik/Beban Kerja dan Norma Waktu JF Pembina Industri sesuai dengan Permenpan RB Nomor 13 Tahun 2019. Pelaksanaan Uji petik sendiri dilakukan di Gedung Diklat B4T, Bandung (30/4).

Tujuan dari diadakannya Uji Petik ini adalah untuk menentukan beban kerja di lapangan sebagai pembuktian kelayakan standar jam kerja yang ditetapkan dan nilai kegiatan JF Pembina Industri, selain itu dalam kegiatan ini turut dihadiri pula oleh perwakilan dari Biro OSDM Kementerian Perindustrian, Kepala Balai Kemenperin se-Bandung Raya, hingga Kepala Dinas-dinas Perindustrian di Bandung Raya, yang turut mewakili wilayah dengan beban kerja rendah, sedang, dan tinggi.

 

Reporter: Rd. Anton Julianto Pramono
Editor: Silvia Gita

 

Leave a Comment

Seraphinite AcceleratorOptimized by Seraphinite Accelerator
Turns on site high speed to be attractive for people and search engines.